TERBARU

Kenapa Memilih PDIP, Angel?

Angle Karamoy dalam atribut PDI Perjuangan. [via pojoksatu]

Angel Karamoy memutuskan bergabung dengan PDI Perjuangan. Dan langsung masuk daftar calon anggota legislatif dari partai tersebut. 

Tapi, kenapa dia memilih PDI Perjuangan? Bukan partai lainnya? "Karena saya mengagumi Bung Karno, Bapak Bangsa," kata Angel. "Bagi saya, Bung Karno adalah figur yang luar biasa," tandas dia.

Selain itu, pilihannya tersebut tak lepas kepada kekagumannya kepada putri Sang Proklamator, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. "Saya ini perempuan, karena itu saya bangga ada sosok perempuan yang menjadi ketua umum partai politik dan bahkan menjadi Presiden Republik Indonesia kelima," kata dia.

Pemain sinetron itu ingin mengikuti jejak karir Megawati, atau minimal mengenal lebih dekat sosok dan perjuangannya. "Saya juga punya keiinginan menjadi pemimpin. Karena itu, saya memilih bergabung ke PDI Perjuangan," kata Angel.

Sebagaimana para caleg lainnya, perempuan 31 tahun kelahiran Manado itu telah mengikuti pembekalan di Jakarta, Juli silam. PDI Perjuangan menempatkan dia sebagai caleg PDI Perjuangan dari daerah pemilihan Jawa Barat VI yang meliputi Kota Bekasi dan Kota Depok. "Sebagai perempuan dan punya anak, saya akan memilih komisi yang mengurusi soal perempuan dan perlindungan anak," kata dia soal komisi yang akan dipilihnya bila ia terpilih kelak.

Demi meraih impiannya itu, Angel akan membidik segmen kaum milenial sebagai pemilihnya. Karena itu, pendekatannya pun khas kaum milenial. 

No comments