TERBARU

Mengecam Pengeroyokan Atlit Dayung Selayar

Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kepulauan Selayar, Akbar Putra. [istimewa]

Reksanews.com, Selayar - Kasus pengeroyokan atlet dayung kabupaten Selayar usai mengikuti lomba pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulsel 2022 menuai kecaman dari berbagai pihak. Salah satunya dari  Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kepulauan Selayar, Akbar Putra.

Akbar mengutuk keras aksi premanisme yang dilakukan oleh oknum yang tak bertanggungjawab dalam gelaran Porprov Sulsel 2022 tersebut. Karenanya, ia meminta Pemerintah Daerah (Pemda), KONI Sinjai, dan panitia pelaksana bertangung jawab atas kejadian tersebut. "Kita tidak mau kejadian ini berdampak komplik kedaerahan, kita semua bersaudara", terang Akbar Putra yang dihubungi via pesan singkat, Selasa 25 Oktober 2022 malam.

Akbar juga meminta pihak Pemda Sinjai dan KONI Sinjai melakukan perminta maaf secara terbuka ke publik khususnya kepada masyarakat Kabupaten Selayar. "Pemda dan KONI Sinjai harus meminta maaf secara terbuka khususnya kepada masyarakat Selayar", tegas Akbar.

Terakhir dia berharap, panitia pelaksana Porprov Sulsel 2022 agar lebih memperketat pengamanan. "Panitia pelaksana Porprov Sulsel harus menjamin keamanan para atlit yang bertanding", harapnya.

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 9 atlit Selayar mengalami kekerasan oleh  orang tak dikenal di kawasan Sungai Tangka, Sinjai, Selasa, 25 Oktober 2022. Dari 9 orang korban, 5 di antaranya telah tertera dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) yang dibuat oleh Polres Sinjai. Akibat pengeroyokan tersebut,  beberapa korban mengalami pendarahan hebat usai kepalanya dihantam dayung yang digunakan dalam lomba.

Ketua KONI Sulsel, Yasir Mahmud, mengutuk keras aksi premanisme yang dilakukan oleh oknum yang tak bertanggungjawab tersebut. Ia meminta Kapolres Sinjai  mengusut dan menangkap pelaku kekerasan yang melukai 9 atlet itu. Karena kejadian ini, Yasir mengaku akan melakukan pertemuan dengan peserta dayung untuk tidak melanjutkan pertandingan.

No comments