TERBARU

Sambut Hari Jadi Selayar 417, Brigjend Nur Salam Bagi sembako

 Kepala Dinas Pembinaan Mental Brigjend Nursalam bagi sembako sambut Hari Jadi Selayar ke 417 (foto istimewa)


Reksnanews, Selayar - Kepala dinas pembinaan mental angkatan darat melaksanakan Bakti Sosial pembagian 170 paket sembako dalam rangka memperingati ke- 417 Hari jadi selayar bertempat di kelurahan batangmata sapo Kecamatan bontomatene, Kabupaten Selayar Kamis (24/11).

“Bakti sosial pembagian sembako ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan ke-417 Hari jadi Selayar 2022, yang bertujuan untuk membangkitkan semangat berbagi, menjaga solidaritas, menumbuhkan kepedulian sosial yang harmonis antar sesama, baik bagi prajurit TNI AD ,maupun masyarakat kelurahan batangmata sapo” ungkapnya.

Sementara itu, sekertaris lurah batangmata sapo , alimuddin menyampaikan terima kasih kepada Brigjen TNI Nur Salam yang telah memilih Kelurahan Batangmata Sapo sebagai tempat dilaksanakannya bakti sosial. “Bantuan sembako ini sangat berarti bagi warga. Apalagi selama wabah Covid-19 sangat terdampak pada kehidupan masyarakat. Namun, alhamdulillah kini kondisi sudah berangsur pulih,”ungkapnya.

Warga kelurahan batangmata sapo, tati juga merasa bersyukur dengan kegiatan Baksos Brigjen TNI Nur Salam . “Alhamdulillah, saya bersyukur dengan pemberian sembako ini semoga berkah dan bermanfaat,” ucapnya.

Brigjen TNI Nur Salam kepala dinas pembinaan mental AD menunjuk Kelurahan Batangmata Sapo ke-417 sebagai tempat baksos untuk mempererat silaturahmi TNI ADdengan masyarakat.

Hadir pada kegiatan tersebut, Letkol Arm Yuwono, Kolonel Inf. Jumator Ruben sirompo , Jamaluddin SH advokat , Sekretaris Lurah dan masyarakat keluraha batangmata sapo.

No comments