TERBARU

MYSTICAL MUSIC FROM SUNDA LAND


Indonesia merupakan negara besar. Diapit dua benua, Australia dan Asia, negeri digaris khatulistiwa ini tak hanya kaya dengan sumber daya alam yang tersebar di ribuan pulau yang dimilikinya. Tapi, juga dengan ribuan bahasa dan seni tradisional.

Salah satu kesenian tradisional Indonesia adalah Tarawangsa Tatar Sunda, sebuah daerah di pulau Jawa, pulau utama negara ini, yang kini meliputi provinsi Jawa Barat dan Banten.

Tarawangsa, yang suaranya diputar sepanjang video ini, merupakan ansambel dari dua chordophone -- alat musik gesek yang sumber suaranya adalah ruang resonator.

Yang satu disebut tarawangsa, dimainkan dengan cara digesek. Dan yang lainnya disebut jentreng, dimainkan dengan cara dipetik -- mirip kecapi.

Konon, instrumen tarawangsa  merupakan perkembangan dari alat musik rebab yang muncul di Jawa setelah era Islam sekitar abad 15-16. Alat tersebut merupakan adaptasi dari alat musik petik Arab yang dibawa oleh para penyebar agama Islam dari Arab dan India.

Tarawangsa juga biasa disebut dengan "rebab jangkung" (rebab tinggi), karena ukuran tarawangsa umumnya lebih tinggi daripada rebab.

Dari segi fungsi, kesenian Tarawangsa selalu ditampilkan dalam siklus penanaman padi. Dan selalu diidentikkan dengan sosok Nyai Sri Pohaci/Nyi Pohaci Sanghyang Dangdayang Asri, Dewi Asri (Dewi Sri) sebagai dewi padi masyarakat Sunda.

Selain di Kabupaten Sumedang, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Tasikmalaya, kesenian Tarawangsa juga terdapat di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Tepatnya di masyarakat Baduy.

Pertunjukan tarawangsa di setiap daerah memiliki bentuk dan struktur yang berbeda-beda. Pertunjukan tarawangsa di kawasan Rancakalong, Sumedang, misalnya, hanya menggunakan dua instrumen: Jentreng dan tarawangsa.

Sedangkan di Cibalong Tasikmalaya, pertunjukan ini dilengkapi dengan alat musik lainnya, terutama calung rantay dan suling. Juga vokal, yang tidak ditemukan dalam Tarawangsa versi Rancakalong.

Meski tanpa vokal seperti Tarawangsa Cibalong, Tarawangsa versi Rancakalong kerap diiringi tarian yang tak hanya eksotis. Namun, itu menciptakan suasana sakral dan mistis pada saat yang bersamaan.

Ya, Tarawangsa yang diputar lebih dari 30 menit di video ini adalah Tarawangsa versi Rancakalong. Yang sakral dan mistis. Karenanya, musik ini juga bisa menjadi media untuk relaksasi atau meditasi.

Selamat menikmati!

No comments